SEBERAPA PENTINGKAH SEBUAH KURIR DI DOTA 2

 Sebenarnya apa sih tugas utama dari Kurir?

Kurir tugasnya mengantar barang, iya bro mengantar barang.
Coba bayangkan jika tidak ada yang mengantar barang, Kamu melawan musuh seperti Huskar di lane entah top atau bot lane.. lalu Kamu dicicil / di harras terus oleh huskar dengan Skill "api" nya lalu Kamu sekarat dan pot HP Kamu habis, masa iya harus jalan balik ke markas dulu lalu balik jalan lagi ke lane.. Kamu pasti akan sangat ketinggalan level dengan musuh Kamu, dan membuat keadaan semakin buruk. 
Dampak terparah iyalah untuk Midlaner, yang perlu di tahu bahwa.. tugas utama dari seorang Midlaner adalah untuk mendapatkan level dengan cepat agar dapat membantu Tim, jadi jika tidak ada kurir.. maka tamat lah riwayat Midlaner tersebut.. kok bisa? sini bro saya jelaskan
Dari gambar diatas bisa dilihat, seberapa jauh

seorang Midlaner untuk balik jalan dari Mid ke markas lalu balik lagi ke Mid hanya untuk mengambil Item, tentunya memakan waktu lama, dan mengakibatkan Midlaner Kamu kalah dengan Midlaner musuh, kalah dalam hal apa? Kalah dalam hal last hit dan Exp (ketinggalan level dan miskin), masa iya Midlaner musuh yaitu udah punya Power Treads dan Bottle, Midlaner Kamu masih punya Null Talisman?
Ya jelas, ini akan berdampak besar pada sebuah Tim dan mengakibatkan Tim Kamu menjadi kalah.

Cara mengatasinya

Sebenarnya sederhana, dibutuhkan kesadaran untuk semua anggota Tim.. kesadaran akan role dan tugas masing masing.
- Yang paling bertanggung jawab untuk membeli dan up kurir adalah hero Support
- Jika tidak ada yang pick Support atau bahkan tidak mau membeli kurir, tidak ada salahnya jika Kamu yang beli kurir, selalu ingat bahwa Kurir harganya 200 Gold dan butuh sekitar 4 last hit creep agar dapat mendapatkan gold itu kembali.
- Jika kamu Midlaner, Midlaner sangat tidak disarankan untuk membeli kurir, karena akan berakibat Midlaner kalah lasthit dengan Midlaner musuh, gold yang tadinya untuk menambah damage malah dipakai beli kurir, tetapi tidak ada salahnya jika tidak ada satupun yang beli kurir.. selalu ingat.. kepentingan tim adalah prioritas utama.
- Selalu up kurir sebelum menit 5, itu akan sangat membantu.

Penutup

Dota adalah game 5 vs 5, tidak ada yang bisa menang sendirian, teman butuh Kamu dan Kamu butuh teman untuk menang, apa jadinya sebuah Tim tanpa kurir.
Seperti biasa, saya juga memberikan bonus pic :)

0 Response to "SEBERAPA PENTINGKAH SEBUAH KURIR DI DOTA 2"

Posting Komentar